COLOURFUL RAMADHAN KAREEM 2024 : BERBAGAI KEBAIKAN, MEMPERERAT TALI PERSAUDARAAN, RAMADHAN CERIA DI HMP PENDIDIKAN IPS

Pada hari Jumat (22/032024), Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan IPS Periode 2024 menyelenggarakan acara "Colourful Ramadhan Kareem". Acara ini merupakan acara internal Fungsionaris HMP Pendidikan IPS Universitas Negeri Surabya untuk menjelajahi keindahan pada bulan ramadhan dengan mencari syafaat dan ridho Allah di bulan yang suci. Acara Colourful Ramadhan Kareem ini mengusung tema acara : "Berbagi Kebaikan, Mempererat Tali Persaudaraan : Ramadhan Ceria di HMP Pendidikan ips 2024". Pembukaan acara Colourful Ramadhan ini diawali dengan sambutan ketua pelaksana acara yaitu Adella Signal Putri Sholichah. Ia memberi awalan berupa sambutan sebagai suatu simbol bahwa acara akan segera dimulai.
Pada acara ini dihadiri oleh anggota Fungsionaris HMP Pendidikan IPS yang memberikan banyak syafaat karena memiliki banyak agenda acara, yang pertama yaitu mengaji bersama sampai 30 juz yang dilakukan oleh seluruh anggota yang diberi nama khatam Al-Qur'an, yang kedua yaitu berbagi takjil kepada warga sekitar oleh Fungsionaris HMP Pendidikan IPS, yang ketiga yaitu sharing session yang dipimpin atau penceramah perwakilan dari anggota Fungsionaris sendiri yaitu Bahaudin Maulidi dan yang keempat acara inti yakni buka bersama yang dapat mempererat hubungan antara para Fungsionaris.
Dengan demikian, acara “Colourful Ramadhan Kareem” yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan IPS Periode 2024 ditutup dengan sesi dokumentasi dan telah sukses dilaksanakan. Melalui berbagai kegiatan yang penuh makna dan kebaikan, para anggota Fungsionaris HMP Pendidikan IPS berhasil menjelajahi keindahan bulan Ramadhan sambil mempererat tali persaudaraan. Semoga segala amal ibadah dan kebaikan yang dilakukan dalam acara ini dapat menjadi ladang pahala serta syafaat bagi semua yang terlibat. Terima kasih kepada semua pihak yang telah turut serta dalam mensukseskan acara ini.